Alfalfa (Medicago sativa) adalah tumbuhan yang sudah bisa dibudidayakan di indonesia, tanaman ini sejak lama dibudidayakan di negara-negar Eropa, Amerika, China sebagai makan kesehatan, pakan ternak dan juga untuk pupuk organik yang sangat baik menyuburkan tanah.
Alfalfa sangat kaya akan kandungan nutrisi atau bergizi tinggi dan sumber nitrogen alami, tanaman ini termasuk keluarga leguminose yang terbukti memiliki kemampuan menyerap nitrogen di udara dan dimasukan ke dalam tanah.
Membudidayakan HMT (hijauan Makanan Ternak) tumbuhan alfalfa selain menyehatkan ternak seperti Kelinci, Sapi , kambing dll, juga menyehatkan kondisi lahan pertanian itu sendiri. Cara budidaya rumput alfalfa juga tergolong mudah, hal utama yang harus diperhatikan adalah dengan memilih area atau lahan yang memperoleh banyak sinar matahari penuh. Lahan yang cocok untuk budidaya alfalfa memiliki drinese baik dengan tingkat pH tanah antara 6,8 hingga 7,5.
Dr. Dian dan Al Huseini S.J. menuliskan dengan sangat bagus, berbagai fakta yang perlu difahami dalam proses budidaya rumpul Alfalfa.Dengan tulisan yang enak dibaca, buku ini bisa menjadi pedoman yang bagus bagi mereka yang mau memulai bisnis dengan Alfalfa.
Untuk kontak pembelian penerbit membuka kesempatan via kontak langsung ke nomor 083820657275 (Cahaya Press)